Dunia Mencekam, Hiburan Menguji Adrenalin untuk Mengisi Waktu Senggang Lo!

Hi, Blistener! Di waktu yang mulai banyak aktivitas offline ini, kira-kira udah berapa banyak event nih yang lo datengin? Mulai dari konser, pameran-pameran, sampai banyak pertunjukan yang sekarang gampang banget lo datengin walaupun tetap dengan protokol kesehatan ya, Blistener! Nah, buat lo yang udah mulai bingung cari hiburan atau event apa, BVoice punya rekomendasi buat lo untuk dateng ke tempat yang bisa kasih sensasi menegangkan. Check it out!

 

Setelah sukses di acara sebelumnya, “Dunia Mencekan: Hutan Terlarang”, Katarsis Experience dan Gojek Entertainment Group kembali menghadirkan “Dunia Mencekam: Danau Terlarang”. Nggak beda jauh dari konsep awalnya, lo akan merasakan sensasi drive-thru horror experience yang didukung dengan professional scare-performance agar lebih terlihat hidup, special visual effects, dan interactive jump-scares dari setiap zona yang akan dilewati. Selain itu, Arvin Sutedja, selaku co-founder dari Katarsis Experience sekaligus produser dari Dunia Mencekam memaparkan bahwa akan ada sosok-sosok menyeramkan seperti Kuntilanak Jepang, hantu Geisha, dan arwah lainnya yang membuat wahana ini menjadi lebih interaktif.

Pengalaman yang bakal lo dapetin dari mengikuti “Dunia Mencekam: Danau Terlarang” ini salah satunya adalah suasana outdoor yang lebih mencekam. Nantinya, pengunjung akan dibawa menggunakan perahu sepanjang 8 meter untuk memasuki jalur setapak sepanjang 280 meter sebagai jalur dimana tempat Yukari hilang. Labirin hutan angker turut hadir untuk menambah situasi yang lebih menegangkan. Di sana, lo bisa ketemu dan berinteraksi dengan Kunitlanak-Kuntilanak Jepang yang nggak kalah seram.

 

“Dunia Mencekam: Danau Terlarang” telah hadir di Senayan Park Jakarta sejak 21 Agustus 2022 lalu. Buat lo yang mau dateng dan merasakan horror experience bareng teman-teman lo, bisa langsung beli tiket Dunia Mencekam melalui platform Loket.com dan GoTix. Yuk langsung aja cobain keseruannya, Blistener!

 

Don’t forget to follow BVoice Radio’s Social Media down below!

Instagram: @bvoice_radio

Twitter: @BVOICE_RADIO

Facebook: BVoice Radio

Line@: @jfn1436l

YouTube: BVoice Radio

 

(Writer: Zaki Zaidaan Rachman / BVoice Radio)

More Like This